Gallery

Jumat, 07 Desember 2012

Jadilah Bos

Adalah Linda A. Hill dan Kent Lineback menulis buku Being The Boss the 3 Imperatives for Becoming a Great Leader, 2011. Ada tiga syarat utama untuk menjadi seorang bos. Yaitu: manage your self, manage your network, and manage your team. Yang terkait dengan manage your self adalah (a) meningkatkan kompetensi diri sampai seseorang dengan sangat sadar dapat berucap: i'm a boss; (b) membangun trust, sehingga masyarakat memercayai kita sebagai seorang yang dapat dipercaya. Pertanyaan utamanya adalah bagaimana masyarakat dapat memercayai saya; (c) apapun tugas dan amanah yang alan diemban harus disadari sebagai bagian dari perjalanan panjang dalam hidup, that's my journey. Demikian seterusnya. Buku lainnya yang membahas tema yang sama adalah The Boss's Survival Guide Everything you need to know about getting through (and getting the most out ot) every day ditulis oleh Bob Rosner, Allan Halcrow, Alan Levins, 2001. Buku ini memuat teknik-teknik mendiagnosa permasalahan berikut solusinya. Buku ini lebih memuat petunjuk teknis penyelesaian dan eksekusi persoalan manajerial, baik di kantor kantor lembaga pemerintah ataupun para CEO dalam pengambilan keputusan bisnis. Ada juga buku yang ditulis oleh Cliff Hakim. We are all self-employed: how to take control of your career survive and thrive in a changed work world, 2003. Buku ini sangat inspiratif dan mendorong seseorang untuk menjadi pekerja profesional. Seorang pegawai harus tertanam dalam dirinya bahwa ia bekerja bukanlah sebagai buruh di kantornya. Tapi, ia bekerja sesungguhnya untuk menuju sebagai bos. Oleh karena itu, seorang pegawai bukan bekerja untuk bosnya di kantor, tapi ia bekerja sesungguhnya dengan bosnya. Intinya adalah semua kita adalah bos. Kita adalah pegawai dan pekerja yang merdeka. Pegawai yang bebas. Tentu saja, isi buku ini tidak semuanya cocok dengan budaya kerja kita sebagai orang timur. Tapi setidaknya dapat memberi inspirasi bahwa sesungguhnya nasib dan karier kita hqrus ditata sejak awal, dan tidak boleh kita gantungkan kepada bos dan kantor kita. Percayalah bahwa masa depan anda tetap ditentukan oleh anda sendiri. Dan bukan siapa-siapa. Wa Allah a'lam.

1 komentar:

Ibnu Bahruddin mengatakan...

Ada tiga syarat utama untuk menjadi seorang bos. Yaitu:
1. manage your self,
2. manage your network,
3. manage your team and time
I like it,,,,, we must be a BOS or winner in our life on every time and place..........
amiin,,, hahaha,,,
mohon dibenarkan jika kurang pas,,,