Gallery

Senin, 06 Mei 2013

The Road to Mecca

The Road To Mecca adalah judul buku Muhammad Asad yang sesungguhnya bermaksud untuk mengatakan The Road To Islam. Sebuah petualangan yang penuh satire untuk menuju Islam. Muhammad Asad menceritakan dahsyatnya kehidupan gurun pasir, haus yang menimpanya hampir-hampir saja merenggut nyawanya, perlakuan kasar Arab Badui ketika ia terkapar lemas, tapi diberi minum dengan air tembaga yang sangat panas. Untung saja Muhammad Asad tidak membuka mulutnya dengan sekuat tenaga yang masih tersisa. Ia pun merapatkan gerahamnya. Ada banyak kisah petualang yang dikisahkannya. Antara lain, pertemuannya dengan Ibnu Bulaihim di kota Madinah. Tokoh yang sangat dihormati, memiliki ketajaman pikiran dan wawasan keislaman yang sangat luas. Ia juga bertemu dengan Umar al-Mukhtar yang bergelar singa gurun pasir. Asad juga bertemu dengan Sayyid Ahmad, salah seorang tokoh tarekat Sanusiyah. Ternyata dalam perjalanan panjang Asad, beliau sempat bertemu dengan K.H. Agus Salim salah seorang tokoh pergerakan kemerdekaan Indonesia, di Mekkah.

Tidak ada komentar: